Kamis, 30 Juli 2020

Istilah Penyutradaraan

Istilah-istilah Gerakan Dalam 

Seni Pertunjukan (Teater)


Students in rehearsal of The Children's Hour during Repertory Theatre Term 2019


Sutradara memiliki banyak istilah yang berkait dengan gerakan para pemain saat ia melakukan tugas penyutradaraan. Sutradara menggunakan  istilah-istilah itu untuk menyampaikan konsep garapannya pada para pemain dalam sebuah latihan. Sutradara bisa memakai istilah-istilah yang berasal dari teori-teori penyutradaraan yang ada. Tapi bisa jadi juga sutradara dan pemain sudah memiliki kesepakatan dengan istilah-istilah yang digunakan. Berikut beberapa istilah yang siapa tahu sutradara sering memakainya. Di sisi lain, istilah-istilah di bawah ini tidak pernah didengar baik oleh sutradara atau pemain.



The Crucible By Arthur Miller Directed by John Dove (2016)

Bahasa tubuh memberikan sebuah indikasi dari keseluruhan sikap tubuh (misal: defensive atau terbuka)

Ekspresi wajah adalah posisi wajah untuk mengkomunikasikan emosi yang berasal dari perasaan tokoh

Gestur dibuat oleh tangan dan lengan, dan dapat menjadi tanda secara visual dari komunikasi

Kontak mata digunakan oleh seorang tokoh menciptakan hubungan dengan penonton atau tokoh lain

Postur adalah bagaimana aktor mengendalikan tubuh bagian atas sehingga dia mampu menunjukkan status, umur, kesehatan atau emosi dan sebagainya. Bentuk tubuh bisa tegak atau bungkuk.

Speed adalah seberapa cepat atau lambat gerakan tokoh.

Pemanfatan ruang atau level memampukan aktor untuk menentukan status atau menciptakan jarak atau kedekatan dengan tokoh-tokoh lain.

Gaya jalan adalah bagaimana seorang tokoh berjalan. Misalnya dia memiliki cara melangkah yang pasti

Tidak ada komentar:

Fungsi Teater bagi Kehidupan Manusia

Theatre company YesYesNoNo is committed to live-streaming its show The Accident Did Not Take Place in the near future Teater membantu kita m...